Cara Membuat Artikel Menggunakan Latex.

Membuat yang Gratisan jadi Berkelas

Cara Membuat Artikel Menggunakan Latex.


Okay guys!. Kali ini aku mau memberi beberapa teknik dasar untuk membuat sebuah artikel menggunakan Latex.

Kalau ada yang belum tahu mengenai apa itu Latex, dan Bibtex, kalian katrok! Silahkan lihat link ini. Kemudian sebelum mulai silahkan kalian lakukan instalasi TexMaker, Xelatex, dan BibTex, caranya bisa di baca disini

Aku juga bisa dibilang baru kenalan dengan Latex, jadi kita sama-sama belajar, lebih tepatnya sharing. Biasanya untuk membuat dokumen aku menggunakan Latex Editor bernama TexMaker silahkan baca keterangan disini. Untuk mengawali dokumen aku menggunakan contoh syntax:

\documentclass[a4paper,12pt]{article}
\usepackage[utf8]{inputenc} %tulisan dan symbol standard
\usepackage[top=2.5cm, bottom=2.5cm, right=2.5cm, left=4cm]{geometry}

%opening
\title{Agar-agar Serta Sifat Penyusunnya  Sebagai Koloid Gel}
\author{M. Mahfuzh Huda}
\begin{document}
\maketitle %menampilkan judul dokumen
\section{Agar-agar}
Tulis dokumen disini sepanjang mungkin semau kamu terserah. dan gunakan tanda "\\" untuk berganti paragraf atau baris.
\bibliography{agar-agar.bib}{} %memasukkan file referensi BibTex
\bibliographystyle{plain} %memasukkan referensi dengan model plain
\end{document}

Di bagian akhir biasanya saya menggunakan fasilitas BibTeX, dimana untuk menampilkan daftar pustaka dan teknik melakukan sitasinya lebih mudah. Tanda % ialah tanda untuk mengawali kolom komentar, yang digunakan sebagai keterangan agar dapat dipahami fungsi penggunaan perintah dan package, semua tulisan setelah tanda % tidak akan terbaca oleh latex. 

Kemudian digunakan pula file lain dengan format ".bib" sebagai bibliografi, yaitu data yang berisi daftar pustaka yang anda gunakan. Oke, sebagai contoh yang lebih sempurna dan total, silahkan download file disini. 

Setelah mendownload file contoh tersebut, silahkan anda membuka file agar-agar.tex dan agar-agar.bib yang baru saja anda download, buka menggunakan Latex Editor Texmaker.

Kemudian untuk seting Compile PDFlatex dan BibTeX-nya, pertama-tama pada Texmaker buka >Option>Configure Texmaker>Quick Build. 

Kemudian pada Quick Build Command pilih menu PdfLaTeX+Bib(la)tex+PdfLaTeX(x2) + View PdfLaTeX, seperti pada gambar:
Setelah setting selesai, kalian bisa klik Quick Build, atau tekan F1 pada Keyboard. Maka anda telah memiliki file Pdf yang anda inginkan dengan referensi yang lengkap.

Jika ada pertanyaan, saran dan usulan silahkan comment. Thanks. 

Cara Membuat Artikel Menggunakan Latex. Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment